Rapat Koordinasi Kampung KB Tingkat Kota Banjar

Wakil Wali Kota Banjar, H. Nana Suryana, S.Pd., M.H., membuka Rapat Koordinasi Kampung KB Tingkat Kota Banjar, yang bertempat di Bale Sawala Kampung KB Rampak Polah Desa Langensari, Kecamatan Langensari. Kamis (09/02/2023).
Kegiatan ini dihadiri secara langsung oleh Kepala DPPKB Kota Banjar, Camat Langensari, Forkopimcam Langensari, serta para pengelola Kampung KB se-Kecamatan Langensari.
Menurut Wakil Wali Kota, pelaksanaan Program Kampung KB memerlukan dukungan, partisipasi, kepedulian, kerja sama, serta komitmen dari seluruh stakeholder dan mitra kerja. Menurutnya, Kampung KB merupakan salah satu program pembangunan keluarga kependudukan dan keluarga berencana dalam mengatasi masalah kependudukan yang bertujuan untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat di tingkat perkampungan atau setara melalui Program Bangga Kencana. “Prinsipnya, program ini dilaksanakan untuk mewujudkan 8 (delapan) fungsi keluarga secara nyata. Selain itu, manfaat Kampung KB juga sebagai salah satu upaya dalam penurunan angka stunting di Kota Banjar.  Untuk itu saya berharap adanya integrasi lintas sektor berupa pelayanan terpadu antar sektor yang menjadi kebutuhan masyarakat, seperti pelayanan KB, pelayanan pembuatan akta, pembangunan jalan dan jembatan, pembuatan KTP, hingga pengelolaan sampah,” jelasnya.
Lebih lanjut, Wakil Wali Kota mengatakan, bahwa untuk Tahun 2023, Desa Langensari menjadi perwakilan dalam Apresiasi Kampung KB Tingkat Provinsi Jawa Barat. Dalam 2 (dua) tahun terakhir, Kota Banjar mendapat dua apresiasi Kampung KB dari Tingkat Provinsi yaitu Kampung KB Ulin Ka Bapa di Desa Jajawar, serta Kampung Tepas Konci di Kelurahan Pataruman. “Kejuaraan bukan sebuah tujuan utama, namun yang paling utama adalah pelaksanaan 8 (delapan) fungsi keluarga secara nyata di masyakarat kita,” pungkas Wakil Wali Kota.

Sumber     : Bagian Umum Sekretariat Daerah Kota Banjar
Diunggah  : Bidang Informatika Diskominfo Kota Banjar, 2023

About Kominfo Banjar

Check Also

Wali Kota Banjar Lakukan Inspeksi Mendadak Harga Kebutuhan Pokok Di Pasar Induk Banjar

Wali Kota Banjar, Dr. Hj. Ade Uu Sukaesih, M.Si., melakukan Inspeksi Mendadak Harga Kebutuhan Pokok …

Wakil Wali Kota Banjar Hadiri Kegiatan Rukhyatul Hilal Awal Ramadhan 1444 H / 2023 M

Wakil Wali Kota Banjar, H. Nana Suryana, S.Pd., M.H., menghadiri kegiatan Rukhyatul Hilal Awal Ramadhan …